Minggu, 22 Mei 2022

Blackstone Geopark Bhuanajaya

 Mungkin saat ini, ini adalah ambisiku yg utama. Membuat kawasan wisata di desa yang bernuansa Geopark dengan paket wisata yang lengkap

1. Agrowisata

Berupa hamparan sawah yang cantik dengan dihiasi tanaman bunga, wisatawan bisa membeli langsung produk petani berupa beras, sayuran segar dan buah-buahan. Tak lupa juga tanaman hias dan bibit.

2. Camp ground 

Berupa lapangan hijau dan datar seluas 1 ha. Bisa dipakai untuk acara berkemah maupun gathering. 

3. Danau buatan

Selain menyediakan wahana wisata berupa kendaraan air, danau buatan ini juga sebagai tempat pemeliharaan ikan konsumsi yang saat panen akan dijadikan sebagai event yaitu lomba memancing dan panen raya. Wahana ini bekerja sama dengan satu Pokdakan di desa Bhuanajaya 

4. Sungai mini 

Sungai kecil dengan aliran air yang tidak deras. Sumber mata air nya dari air terjun Mbah Bero  yang dibawahnya disimpan dalam kolam teratai yang cukup luas. Sungai ini terdiri dari beberapa jeram kec yang dipakai untuk wahana bermain anak. Cocok sekali untuk wisata keluarga. 

5. Kolam teratai

Sebuah kolam untuk menampung air dari air terjun Mbah Bero. Berupa hamparan teratai dan Lotus berwarna warni , di tengahnya ada sebuah monumen yang menjadi icon wisata ini yaitu tugu Blackstone, tugu batu hitam dengan air mancur kecil di puncaknya, dan dihiasi tanaman anggrek hitam Coelogyne pandurata sebagai mahkota Tiara nya. Sangat cocok untuk arena swa foto. Menuju tugu tersebut terbentang jalan setapak dari pinggir kolam.

6. Air terjun Mbah Bero

Ini adalah biangnya arena wisata ini,  air terjun setinggi 16 meter dengan curah air yang lembut dan tidak deras. Berlatar batu hitam yang memanjang bagai dinding. Dari sinilah nama Blackstone Geopark ini berasal.

7. Hutan anggrek

Salah satu wisata eksotis yang paling membuat ku berambisi membuat paket wisata ini. Berupa hutan tropis sekunder, dengan pohon dan perdu yang lebat ditanami berbagai jenis anggrek dan dibiarkan tumbuh secara alami. Berusaha menggantikan kersik luway yang hilang. Bibit dan tanaman anggrek bisa dibeli di stand produk lokal

8. Kebun buah endemik

Merupakan hutan tropis yang berisi tanaman buah endemik Kalimantan. Selain sebagai tempat wisata juga sebagai perlindungan agar buah langka tidak hilang. Buahnya dapa dibeli di stand produk lokal.

9. Trak balap sepeda dan motor

Disediakan khusus dalam  hutan yang tidak disentuh , dibuat Trak panjang dan tikungan yang cukup menantang untuk wisata sport. Akan diadakan event secara berkala di wahana ini.

10. Stand produk lokal

Berada di pintu masuk kawasan wisata ,menyediakan berbagai produk lokal berupa makanan ringan, cinderamata, buah lokal, bibit buah dan tanaman hias dan tentunya anggrek.

11. Mini zoo 

Terletak dalam hamparan rumput hijau dan terpangkas rapi, dilengkapi dengan binatang jinak untuk edukasi anak. Kelinci, marmut, hamster, tupai, ayam, nenek, kancil dan beberapa hewan lain yang bisa dijangkau oleh tangan kecil anak-anak.